Bertanding di PON Papua, Tim Rugby Aceh Diminta Raih Medali

Tim Rugby Aceh. Foto: KONI Aceh

AV-Banda Aceh: Tim Rugby Aceh akan segera melakoni penampilan perdana mereka di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 Papua.

Ketua Umum Rugby Aceh P. P. Andry Agung mengharapkan dukungan dan doa dari semua pihak agar Tim Rugby Aceh, baik putra dan putri dapat meraih medali di PON XX Papua.

“Semoga doa kita bersama ini dikabulkan oleh Allah SWT, Aamiin,” kata Andry Agung, Senin (27/9/2021).

Menurutnya, pada PON XX Papua, cabang Rugby secara resmi dipertandingkan. Tim Rugby Aceh putra dan putri termasuk tim yang berhasil lolos ke ajang olahraga nasional itu.

Tim Rugby Aceh akan bersaing memperebutkan medali bersama lima provinsi lain se-Indonesia.

Secara resmi Tim PON Rugby Aceh akan menuju ke Jayapura pada 8 Oktober 2021 dan mulai bertanding di tanggal 12 Oktober.

Ketua KONI Aceh, Muzakir Manaf berharap tim Rugby Aceh dapat meraih prestasi terbaik dengan persembahan medali yang dapat mengharumkan nama daerah.  (FD)

Berita Lain: