Anggota DPR RI Sebut Prof Herman Fithra Cocok Jadi Pj Gubernur Aceh

Rektor Unimal, Herman Fithra (Ist)

AV-Banda Aceh: Anggota DPR RI, M. Nasir Djamil menilai Rektor Unimal, Prof. Dr. Herman Fithra, S.T, M.T, ASEAN.Eng,  salah satu kandidat yang cocok untuk menjadi calon (Pj) Gubernur Aceh.

”Saya mengenal sosok Herman Fithra sebagai Rektor Unimal. Di mata saya, dia (Herman) memiliki kemampuan berfikir dan inovatif dalam melihat arah pembangunan Aceh kedepan,” kata Nasir Djamil, Jumat (17/6/2022).

Nasir Djamil berharap Kemendagri menunjuk sosok yang mengerti tentang Aceh, dan mampu membawa bumi serambi mekkah ke arah lebih baik.

“Desas-desus calon Pj Gubernur Aceh sudah santer, siapa pun nantinya terpilih bisa memimpin Aceh secara konsiten, berintegritas dan bijaksana,” kata Nasir Djamil.

Menurut Nasir Djamil, Herman Fithra merupakan salah satu sosok dari akademis yang cocok dan bisa dipertimbangkan Kemendagri untuk dimasukan dalam bursa calon Pj Gubernur Aceh.

“Saya mendukung Herman Fithra masuk ke dalam bursa calon Pj Gubernur Aceh dari kalangan akademis, hal ini bisa sebagai acuan Kemendagri,” terangnya.

Namun demikian kata Nasir, siapapun nantinya dipilih Kemendagri dan Presiden menjadi Pj Gubernur Aceh dapat membawa warna baru dan bisa menjalankan roda pemerintah mengacu pada local wisdom.

“Aceh merupakan daerah Istimewa di Indonesia dan memiliki Undang-Undang Pemerintah Aceh, jadi saya berharap siapapun di tunjuk sebagai Pj Gubernur Aceh, orang yang paham dengan kekhususan Aceh,” demikian Nasir Djamil.[]

Berita Lain: