AV-Nagan Raya: Sebagian warga yang mengikuti aliran Tarekat Syattariyah di Kabupaten Nagan Raya, Rabu malam (15/7) sudah memulai takbiran menyambut Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah.

Gema suara takbir berkumandang di sejumlah masjid yang jamaah nya beraliran Tarekat Syattariyah seperti di Desa Pelekung, Kecamatan Senagan Timur dan Desa Simpang Dua, Dusun Jembreng, Kecamatan Tadu Raya.

Warga pengikut tarekat ini akan merayakan hari raya Idul Fitri pada hari Kamis (16/7). Menurut para pengikut aliran ini, mereka sudah melihat Bulan Syawal sudah tiba, sehingga wajib bagi mereka untuk merayakan Idul Fitri.

Bagi warga setempat, sudah menjadi tradisi merayakan lebaran lebih awal. Karena setiap tahunnya warga di desa ini selalu lebaran lebih awal dari umat muslim lainnya. (Arif Fahmi)